Perihal Kami

Forum Studi Islam Al-Fatih Fakultas Teknologi Informasi Universitas Andalas adalah Unit Kegiatan Mahasiswa Fakultas (UKMF) yang bergerak di bidang keagamaan Islam di Fakultas Teknologi Informasi Universitas Andalas.

Sejarah

Sebagai tindak lanjut atas tidak adanya lagi Departemen Imtaq di BEM-KM Fakultas Teknologi Informasi (FTI) Unand, KM-FTI (Keluarga Mahasiswa Fakultas Teknologi Informasi) mendirikan UKMF bergerak di bidang Imtaq. Minggu (2/10/2014), bertempat di Gedung Auditorium Unand, melalui Musyawarah Besar Forum Studi Islam (FSI) Al-Fatih secara resmi berdiri.

Selain itu, Tim Formatur yang secara bersama ditetapkan peserta Mubes juga memilih Rahmat Alfitra, mahasiswa Jurusan Sistem Komputer sebagai Ketua Umum dan Asma Karimah Nasyith sebagai Ketua Annisa Al-Fatih.

Ketua Umum terpilih Al-Fatih menyerukan kepada angkatan perdana Al-Fatih menjadi lembaga yang mengajak kebaikan. “Amanah itu selalu menjadi yang paling berat yang akan dipertanggungjawabkan di akhirat. Mari kita laksanakan bersama-sama FSI FTI Al-Fatih ini. Mari jadikan lembaga ini untuk mengajak kepada kebaikan,” ujarnya saat itu.

Visi dan Misi

Visi

Visi FSI Al-FATIH adalah menjadi wahana pembentukan mahasiswa muslim yang dapat menjalankan perannya sebagai da’i, iron stock, agent of change secara optimal dan sebagai transformator masyarakat kampus menjadi masyarakat islami.

Misi

    Misi FSI Al-FATIH FTI UNAND adalah sebagai berikut :
    1.Melakukan pembinaan secara intensif terhadap sumber daya manusia yang dalam upaya pembentukan kader dakwah yang memiliki fikrah dan kafa’ah keislaman yang baik.

    2.Mengembangkan daya kreasi dan potensi mahasiswa muslim yang diarahkan untuk mendukung kerja dakwah dengan mengadakan kegiatan-kegiatan syi’ar yang dikemas secara apik dan menarik.

    3.Menumbuhkan rasa simpati dan empati masyarakat kampus terhadap nilai-nilai islam yang diwujudkan melalui program-program yang sifatnya pelayanan (’amal khidami).

    4.Mengikutkan segenap civitas akademika yang ada di FTI-UNAND dalam setiap momen kegiatan sebagai usaha pelibatannya dalam kerja dakwah sehingga menumbuhkan semangat bahwa mereka adalah bagian dari pada proyek yang besar dan mulia ini.

    5.Mengembangkan budaya intelektual dan melakukan upaya untuk mendorong peningkatan kualitas pendidikan dan islamisasi ilmu pengetahuan.
    Mengharmonisasikan seluruh elemen dari setiap kalangan kampus FTI-UNAND dalam upaya menciptakan suasana yang kondusif bagi tumbuh dan berkembangnya gerak dakwah dilingkungan kampus.

    6.Mewujudkan eksistensi para aktivis dakwah ditengah-tengah masyarakat kampus.